Rabu, 20 Maret 2019

Berikut Alasan Orang Muda Makin Banyak Kena Serangan Jantung

Berita Satu - Seiring waktu, banyak penyakit orang tua yang juga menyerang usia muda. Salah satunya adalah penyakit jantung.
dr. Vito Anggarino Damay, Sp. Jp (K), M.Kes, FIHA, pun membenarkan bahwa penyakit jantung diketemukan pada usia produktifn dan muda. Ini adalah suatu hal yang semakin umum diketemukan.
"Dibilang makin muda penderita penyakit jantung itu karena sudah semakin tidak heran jika ada orang usia 30-an kena serangan jantung, dan stroke. Memang masih lebih banyak orang usia lanjut yang terkena penyakit jantung, tapi yang usia 30-an itu sekarang bukan lagi suatu yang jarang terjadi juga. Tidak menjadi suatu hal aneh lagi, sudah mulai lumrah," katanya kepada AkuratHealth, di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Menurutnya, ada dua alasan utama. Pertama, orang semakin awere untuk memeriksakan kesahatannya. Misalnya dulu, orang masuk angin besoknya meninggal dikira angin duduk yang membuat meninggal orang tersebut. Tidam sedikit yang langsung percaya. Sekarang sudah tidak seperti itu. Cara berfikir saat ini sudah lebih kritis, orang yang menemukan gejala-gejala, lebih percaya diri untuk langsung memeriksakan diri. Walaupun, tidak sedikit juga yang masih belum awere.
"Deteksi dini sudah mulai banyak dijalani, karena layanan kesehatan yang menunjang seperti BPJS Kesehatan yang membuat lebih percaya diri untuk datang memeriksakan diri ke rumah sakit. Akhirnya, bisa saja sakit jantung terdeteksi lebih dini di usianya yang masih muda itu," jelasnya.
"Kedua, tidak bisa dipungkiri gaya hidup yang semakin berat. Sekarang semakin banyak makanan diolah bermacam-macam, semakin banyak varian, semakin banyak yang enak-enak. Banyak hal yang memudahkan seseorang untuk konsumsi makanan sekaligus minuman dalam sekali konsumsi dengan gula yang tinggi, yang akhirnya obesitas. Bisa dilihat hasil Riskesdas dimana obesitas meningkat tajam, hipertensi juga," lanjutnya.
Padahal, obesitas atau hipertensi adalah pendukung utama serangan jantung dan stroke. Orang yang mendereita hipertensi dan obesitas, pasti punya kolestrol yang tinggi. Dokter Vito mengatakan, mereka sangat berisiko menderita penyakit jantung.
"Dari berbagai jenis penyakit jantung, memang faktor utama penyebabnya berbeda-beda. Tapi kalau berbicara konteksnya penyebab jantung itu apa, kita berbicara jenis serangan jantung yang sering terjadi, itu penyebabnya merokok, obesitas, hipertensi, kolestrol tinggi, diabetes. Ini penyebab tersering yang kita bisa ubah. Yang tidak bisa diubah yaitu genetik," tutupnya.[]

Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar